Kapuas Hulu – fkub-kalbar.or.id, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kab. Kapuas Hulu menghadiri kegiatan Ceramah Umum dalam rangka kunjungan kerja Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalimantan Barat. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin, 11/09 di Pendopo Bupati Kapuas Hulu.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, SH, MH, Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat, ST, Forkopimda, SKPD, Camat dan Ormas termasuk Ketua FKUB Kab. Kapuas Hulu. Acara dimulai dengan pembacaan doa, yang dipimpin oleh Ketua FKUB Kab. Kapuas Hulu. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan Bupati Kapuas Hulu sebagai tuan rumah.
Dalam sambutannya, beliau menyampaikan ucapan selamat datang kepada Bapak Kajati Kalimantan Barat, Dr. Drs. Muhammad Yusuf, SH, MH beserta rombongan. Dan Bupati Fransiskus Diaan mengharapkan agar dibimbing, terutama proses pekerjaan proyek Daerah agar tidak terjadi hal-hal yang bisa berimplikasi hukum ke depannya.
Kemudian dalam Ceramah umumnya, Bapak Kajati menyampaikan agar setiap proyek harus direncanakan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, harus dibuat perencanaan sebaik mungkin, meletakkan orang yang sesuai dengan bidang pekerjaannya dan harus diawasi langsung ke lapangan agar dipastikan bahwa pekerjaan dilaksanakan sesuai perencanaan, imbuh beliau.
Pada kesempatan yang sama Ketua FKUB Kab. Kapuas Hulu, Zainuddin, S. Ag, S. PD. I juga menyambut baik kunjungan Bapak Bapak Kajati ke Kapuas Hulu, Bumi Uncak Kapuas. Dalam pernyataannya, beliau berharap agar Pemda Kab. Kapuas Hulu bisa berkolaborasi yang baik dengan Kejaksaan Tinggi dan Kejari di Kabupaten Kapuas Hulu. Dengan adanya kerjasama yang baik dalam pelaksanaan pekerjaan proyek, maka hasil pekerjaannya bisa maksimal, terhindar dari penyalahgunaan pekerjaan dan yang diuntungkan tentu masyarakat, papar Zainuddin.
kegiatan ini dihadiri sekitar 100 orang undangan. Acara di tutup dengan foto bersama dan makan siang. (Rilis)
Discussion about this post